Perpustakaan Umum Kota Surabaya unit Perpustakaan Rungkut tampak ramai pada (5/1). Sejak pagi hari, Perpustakaan menjadi tempat berkumpul untuk memanfaatkan sumber ilmu yang ada.
Para pengunjung terlihat aktif membaca, dan berpartisipasi dalam berbagai program literasi. Koleksi buku yang banyak dan beragam menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung yang ingin memperluas wawasan dan pengetahuan.
"Saya senang berkunjung ke Perpustakaan Rungkut, saya hampir setiap hari berkunjung, selain ruangannya yang nyaman, petugasnya juga sangat ramah," ucap Joko Stefanus.
Perpustakaan Umum Kota Surabaya unit Perpustakaan Rungkut tidak hanya fokus pada kebutuhan literasi orang dewasa, tetapi juga memberikan perhatian khusus terhadap pengembangan literasi pada anak dengan menyediakan ruang baca khusus anak-anak. Ruang anak tersebut dirancang khusus untuk menciptakan lingkungan yang nyaman dan mendukung serta mendorong anak-anak untuk mengembangkan kecintaan membaca sejak dini.
Harapannya, dengan memperkuat peran Perpustakaan sebagai pusat sumber pengetahuan, maka Pemerintah dan masyarakat dapat bersinergi untuk menciptakan lingkungan yang mendukung peningkatan produktivitas masyarakat.



