Sabtu (24/02/18) walaupun cuaca nampak tak begitu cerah, namun wajah anak-anak yang tinggal di wilayah RW 04 Kejawan Putih Tambak terlihat cerah ceria. Pasalnya, mereka semua siap mengikuti kegiatan gabungan Taman Baca Masyarakat (TBM) se-kecamatan Mulyorejo yang diadakan di balai RW 04 Kejawan Putih Tambak dengan tema “Aku Cinta Kota Surabaya”. Tujuannya adalah agar anak-anak lebih memahami dan mencintai Kota Surabaya.
Beberapa kegiatan lomba diikuti langsung oleh 52 anak mulai dari pelajar PAUD hingga kelas 6 SD. Lomba tersebut antara lain lomba mewarnai dengan gambar kartun culo dan boyo bertuliskan “Aku Bangga Dadi Arek Suroboyo” dan lomba ranking satu berisikan soal-soal pertanyaan yang berkaitan dengan kota Surabaya. Di samping lomba, ada kegiatan yang menarik perhatian anak-anak yakni dongeng dengan tema “Asal Usul Kota Surabaya”.
Ekspresi berbeda ditunjunkkan anak-anak ketika dongeng dimulai. Mereka nampak serius mendengarkan dongeng yang disampaikan oleh Kak Wisnu dengan menggunakan boneka tangan. Sebagian dari mereka ternyata ada yang belum mengetahui cerita asal-usul kota kelahiran mereka. Oleh karena itu, petugas penyelenggara kegiatan melibatkan langsung anak-anak dalam kegiatan dongeng ini dengan mengajak anak yang berani membaca buku dongeng Asal-usul Kota Surabaya di depan dan memberikan hadiah doorprise bagi siapa saja yang bisa menjawab soal berdasarkan dongeng yang sudah diceritakan.
Di akhir acara, pemenang lomba pun diumumkan. Walaupun ada yang menang dan ada yang kalah namun mereka semua nampak gembira. Kita semua pun mendokumentasikan kegiatan dengan berfoto bersama. Dengan berakhirnya kegiatan gabungan ini, semoga tidak mengakhiri semangat arek-arek Suroboyo untuk lebih mencintai dan menjaga kota tercintanya.